Kompetensi Keahlian :
Agribisnis Tanaman Perkebunan (ATP)
Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ)
Alamat : Jl. Simpang Siabu Km. 1,3 Salo - Bangkinang
Kabupaten Kampar - Provinsi Riau

Selasa, 29 November 2011

Latar Belakang

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Dwi Dharma Bangkinang Program Studi Keahlian Agribisnis Produksi Tanaman Kompetensi Keahlian Agribisnis Tanaman Perkebunan (ATP), merupakan Program Pendidikan 3 (tiga) tahun, didirikan oleh Yayasan Perguruan Dwi Dharma Bangkinang pada tanggal 28 Maret 1984.

Penyelenggaraan program ini dimaksudkan untuk membantu masyarakat Kabupaten Kampar yang putra-putrinya tidak tertampung di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri, yang pada umumnya mereka berasal dari keluarga yang ekonominya kurang mampu.

Sejalan dengan maksud penyelenggaraan Program Pendidikan tersebut diatas, dimaksudkan juga untuk memenuhi keperluan tenaga terampil di Bidang Agribisnis Tanaman Perkebunan (ATP), agar mereka dapat mengisi kesempatan kerja diberbagai instansi pemerintah, perusahaan swasta dan atau berwirausaha secara mandiri.